Loading

Wednesday, June 12, 2013

Diabetes mellitus: epidemi global dengan solusi potensial

Diabetes mellitus: a global epidemic with potential solutions
R N Oputa and S Chinenye
Menurut Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB), diabetes adalah peyakit kronis, melemahkan, dan mahal yang berhubungan dengan komplikasi berat yang akan menimbulkan risiko berat bagi keluarga, anggota negara, dan seluruh dunia. Hal ini merupakan tantanangan serius dalam mencapai perjanjian perkembangan yang telahdisepakati secara internasional yaitu Millenium Development Goals (MDGs). Epidemi penyakit diabetes akan memberikan dampak buruk kepada semua negara, baik negara kaya atau miskin.

PBB dan Federasi Diabetes Internasional  telah memberikan informasi yang diperlukan, membangun, advokasi, dan hasil penelitian dalam upaya melawan diabetes secara global dan penyakit menular lainnya. Oleh karena itu, penting rasanya untuk bangsa dan negara menerima dan melaksanakan semua resolusi dan statistik yang berlaku. Misalnya, setiap Negara harus memiliki pedoman nasional untuk  melakukan kontrol, pencegahan, dan pengelolaan diabetes dan penyakit menular lainnya. Setiap Negara harus memastikan bahwa setidaknya 10% dari anggaran tahunannya untuk kesehatan dan pembangunan bidang sosial. Pendidikan kesehatan sebagai kebijakan nasional harus dimulai sejak dini dari keluarga dan sekolah. Memiliki gaya hidup sehat, diet seimbang, dan pemberantasan kemiskinan akan mencegah peningkatan angka kejadian diabetes. Pendidikan dasar kesehatan harus merupakan standar global. Hal ini akan berdampak positif pada semua aspek kesehatan dan faktor sosial masyarakat. Di Afrika, diabetes diketahui memiliki hubungan dengan banyak kasus penyakit berat, seperti TBC, HIV / AIDS, dan malaria. Oleh karena itu diperlukan diagnosa dini untuk diabetes pada masyarakat Afrika, dilakukan manajemen yang tepat dan diteruskan seumur hidup. Hal ini diharapkan akan mengurangi morbiditas dan kematian. 
(Putri Elsa)

No comments:

Post a Comment